Selasa, 28 April 2015

 Ikan Cuka


Bahan :
  • 1 ekor (500g-600g) ikan bawal/tenggiri/cue
  • 2 cm kunyit, haluskan
  • garam secukupnya
  • 1 buah jeruk nipis, ambil airnya
  • minyak untuk menggoreng
Saus :
  • 2 siung bawang putih, memarkan
  • 1 cm jahe, cincang
  • 6 cabai hijau, biarkan utuh
  • 10 butir bawang merah, biarkan utuh
  • 375 ml air
  • gula pasir secukupnya
  • 1 sendok makan cuka
  • garam secukupnya
Caranya :
  • Pertama-tama, lumuri ikan dengan kunyit, garam dan air jeruk nipis, kemudian diamkan selama 10 menitagar bumbu meresap. Setelah itu goreng ikan dalam minyak panas, setelah matang dan kering, angkat dan tiriskan.
  • Saus : Panaskan 2 sdm minyak, tumis bawang putih dan jahe sampai baunya harum, lalu masukkan cabai hijau dan bawang merah, masak sampai layu, kemudian masukkan gula dan cuka, tambahkan garam dan masak sampai mendidih, tuangkan saus keatas ikan goreng.
  • dan siap dihidangkan.

Tim Kerapu


Bahan :
  • 2 ekor ikan kerapu, masing-masing 400 g
  • 2 buah jeruk nipis, ambil airnya
  • 2 sdt garam
  • 3 siung bawang putih, haluskan
  • 150 g jamur kancing, iris tipis
  • 1 batang daun bawang, iris halus
  • 2 sdm minyak zaitun
  • 1 sdt angciu
  • 50 ml air dan penyedap rasa atau royco sapi
Bumbu iris :
  • 4 siung bawang putih, iris halus
  • 3 cm jahe, kupas, iris tipis korek api
Cara membuat :
  • Bersihkan ikan, beri guratan dibadan ikan, lumuri dengan air jeruk nipis, 1 sendok teh garam dan bawang putih yang telah dihaluskan.
  • Diamkan ikan berbumbu dalam penggan tahan panas selama 1 jam agar bumbu meresap.
  • Campur jamur kancing, bawang putih iris, jahe iris, kecap asin, minyak saitun, angciu, penyedap rasa seperti royco sapi atau masako rasa sapi, 1 sendok teh garam, dan air. aduk rata, sisihkan.
  • Tutup pinggan berisi ikan dengan kertas alumunium foil, lalu kukus ikan selama 15 menit.
  • Keluarkan pinggkan berisi ikan dari panci pengukus. Buka kertas alumunium foil.
  • Masukkan campuran jamur, daun bawang dan daun ketumbar ke dalam pinggan, tutup lagi.
  • Kukus kembali ikan kakap siraman jamur selama 25 menit atau hingga matang. Angkat, sajikan.

Asem-Asem Bandeng



Bahan :
  • 2 ekor bandeng dibersihkan dan diporong-potong
  • 6 buah bawang merah diiris tipis
  • 2 siung bawang putih diiris tipis
  • 1 ruas jari kunyit
  • 1 ruas jari jahe
  • 1 ruas jari lengkuas
  • cabe rawit secukupnya
  • 2 buah tomat
  • 1 batang serai
  • 2 lembar daun salam
  • air, garam, dan penyedap secukupnya
Cara memasak :
  • Tumislah semua bumbu yang tersedia hingga keluar bau aromanya.
  • Masukkan air dan tambahkan garam secukupnya.
  • Tunggu sampai mendidih baru masukkan potongan ikan bandeng.
  • Masukkan potongan-potongan tomat.
  • Tunggu sampai ikannya matang, pastikan jika kuah tidak terasa amis berarti sudah matang, barulah diangkat dari api.
  • siap untuk dihidangkan.

Teri Sambel Kering


Bahan :
21/2 ons kering tawar
1 sdm makan cabe giling
2 buah cabe merah
3 cabe hijau
3 buah cabe merah
1 sdm asam sunti yang sudah di haluskan(belimbing sayur yang sudah di keringkan)
minyak goreng dan garam secukupnya.
Caranya :
  • Teri di bersihkan, lalu di tumbuk.
  • bawang merah di iris, cabe merah dan cabe hijau di iris miring.
  • Cabe giling dan asam sunti serta garam secukupnya di masukan kedalam teri yang sudah dibersihkan lalu di aduk sampai rata.
  • Panaskan minyak, lalu masukkan irisan bawang merah sampai kuning,kemudian masukkan irisan cabe merah dan cabe hijau, setelah itu kasukkan teri yang sudah di aduk tadi.

Ikan Asin Rasa Gurih



Bahan :
1/4 ikan asin jambal
3 buah terong, dipotong menjadi bagian
10 buah cabai rawit
5 buah cabai merah, dipotong 2
5 uah cabai hijau, dipotong 2
2 gelas santan dari 1/2 butir kelapa
1 batang serai
1 ruas ibu jari lengkuas dimemarkan
3 lembar daun salam
2 buah asam kandis
Untuk dihaluskan :
1 cm kunyit
3 cm jahe
5 buah cabai merah
1 siung bawang putih
3 siung bawang putih
1 tomat
Cara membuat :
  • Ikan asin dibersihkan, dipotong-potong lalu rendam air kurang lebih 1/4 jam, lalu goreng setengah matang.
  • Tumis bumbu yang sudah dihaluskan sampai harum.
  • Masukkan santan, aduk-aduk, tunggu sampai mendidih.
  • kemudian masukkan ikan asin, sereh, lengkuas, daun salam dan asam kandis, aduk-aduk dan tutup
  • Setelah terong layu angkat.

Opor Ikan Tenggiri





Bahan :
1/2 kg ikan tenggiri
1/2 sdm garam dan 1 buah jeruk nipis
3 gelas santan biasa
1/2 cangkir santan kental dari 1 butir kelapa
2 buah asam kandis
1 batang sereh
1 ibu jari lengkuas di memarkan
2 lembar daun jeruk
5 buah cabai merah, dipotong 2
5 buah cabai hijau, dipotong 2
3 butir kemiri
3 cm jahe dan
1 siung bawang putih
Cara membuat :
  • Rendam potongan tenggiri dengan 1/2 sendok makan garam dan air jeruk nipis kurang lebih 1/4 jam lalu goreng sampai matang.
  • Tumis bumbu yang sudah dihaluskan sampai harum, lalu masukkan 3 gelas santan aduk-aduk, tunggu sampai mendidih.
  • Lalu masukkan ikan, asam kandis, sereh, lengkuas daun jeruk dan gula.
  • Setelah kuah mengental masukkan cabai merah( yang sudah dipotong 2 ), aduk-aduklalu masukkan santan kental.
  • Aduk-aduk, tutup sebentar lalu angkat.

Gurame Bumbu Acar



Bahan :
1 ekor ikan gurame
1 sdt asam jawa
garam secukupnya
minyak untuk menggoreng
100 cc air
1 sdm cuka
gula pasir secukupnya
1 batang serai,dimemarkan
5 lembar daun salam
1 cm lengkus, dimemarkan
20 butir bawang merah utuh
20 cabai rawit
6 cabai hijau, dibelah-belah
6 cabai merah dibelah jadi 2
Bumbu yang dihaluskan :
6 siung bawang putih
8 butir bawang merah
100 g kemiri
2 cm kunyit dan garam
Cara membuat :
  • Siangi ikan, kemudian lumuri dengan asam dan garam, sisihkan selama kurang lebih 10 menit supaya bumbu meresap.
  • Panaskan minyak dalam wajan, goreng ikan sampai matang dan kering angkat dan tiriskan.
  • Panaskan kembali kurang lebih 10 sdm minyak, tumis bumbu yang sudah dihaluskan samai harum baunya, kemudian masukkan air dan cuka kedalamnya. Tambahkan pula gula pasir, serai, daun salam dan lengkuas.
  • Terakhir masukkan bawang merah, cabai rawit, cabai hijau dan cabai merah. Masak terus sampai semua bahan matang. Angkat dn tuangkan keatas ikan goreng.